PENGARUH PEMBELAJARAN BERBASIS DARING TERHADAP HASIL BELAJAR STATISTIKA PADA MAHASISWA STIKES ANWAR MEDIKA SIDOARJO
Abstract
Selama Pandemi Covid-19 kegiatan pembelajaran di lingkungan sekolah ataupun kampus diadakan secara online dengan memanfaatkan berbagai aplikasi seperti zoom, meet, whatsapp, google classroom, microsoft team, dll. Oleh karena itu pendidik diharapkan untuk dapat menyampaikan materi dengan maksimal. Tujuan penelitian yaitu mengetahui dan mendeskripsikan pengaruh pembelajaran berbasis daring terhadap hasil belajar statistika pada mahasiswa D3 Teknologi Laboratorium Medis (TLM) STIKES Anwar Medika Sidoarjo. One shot case study menjadi desain dalam penelitian ini. Sampel penelitian sebanyak 19 mahasiswa semester 2. Instrumen dalam pengambilan data meliputi lembar observasi aktivitas guru dan mahasiswa, serta soal tes. Hasil penelitian menunjukan bahwa terpenuhinya asumsi regresi yaitu residual berdistribusi normal, residual bersifat homogen, dan tidak ada korelasi antar residual. Sehingga dapat dilakukan pengujian regresi linier sederhana secara parsial yang menghasilkan nilai thitung = 9,727. Nilai tersebut lebih dari nilai ttabel = 2,458 yang artinya tolak H0 atau ada pengaruh pembelajaran berbasis daring terhadap hasil belajar statistika secara signifikan. Dengan hasil penelitian ini mengindikasikan bahwa pembelajaran tersebut memberikan kontribusi terhadap hasil belajar statistika mahasiswa semester 2 D3 TLM selama Pandemi Covid-19.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Anwar, N dan Riadi, I. 2017. Analisis Investigasi Forensik WhatsApp Messenger Smartphone Terhadap WhatsApp Berbasis Web. Jurnal Ilmu Teknik Elektro Komputer dan Informatika (JITEKI). Vol. 3, No. 1, Juni 2017. Program Studi Teknik Informatika, Universitas Ahmad Dahlan.
Hamalik, O. (2004). Proses Belajar Mengajar. Jakarta: Bumi Aksara
Jihad, A. dan Abdul, H. (2012). Evaluasi Pembelajaran. Yogyakarta: Multi Presindo.
Jusmawati, Satriawati, & Bellona, M.S. 2020. Pengaruh Pembelajaran Berbasis Daring Terhadap Minat Belajar Mahasiswa Pgsd Unimerz Pada Mata Kuliah Pendidikan Matematika. Jurnal Kajian Pendidikan Dasar. Volume 5, No.2, 2020. PGSD, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Muhammadiyah Makassar.
Kusuma, J. W., dan Hamidah, H. 2020. Perbandingan Hasil Belajar Matematika dengan Penggunaan Platform Whatsapp Group dan Webinar Zoom dalam Pembelajaran Jarak Jauh pada Masa Pandemik Covid-19. Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika. Volume 5 No. 1, P-ISSN: 2502-7638; E-ISSN: 2502-8391. Serang: Universitas Bina Bangsa.
Siregar, S. (2012). Statistik Parametrik untuk Penelitian Kuantitatif. Jakarta : PT. Bumi Aksara
Sudjana, N. (2009). Penilaian Hasil Proses Belajar Mengajar. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.
Suprijono, A. (2013). Cooperative Learning. Surabaya: Pustaka Belajar.
DOI: https://doi.org/10.33758/mbi.v14i11.865
Refbacks
- There are currently no refbacks.
____________________________________________
MEDIA BINA ILMIAH
ISSN 1978-3787 (print) | 2615-3505( online)
Published by BINA PATRIA | Email: laloemipa@gmail.com
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
View My Stats