FASILITAS E-COMMERCE DAN PAJAK HOTEL PADA SEKTOR PARIWISATA

Nurlita Sukma Alfandia

Abstract


Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui keterkaitan antara fasilitas e-commerce dan Pajak Hotel dalam pengembangan sektor pariwisata. Penggunaan fasilitas e-commerce saat ini telah menjadi suatu gaya hidup. E-commerce yang dimaksudkan disini adalah platform penyedia jasa travel agent, misalnya Traveloka, Booking.com, Pegipegi, dan sebagainya. Bagi para pelaku usaha terutama di sektor perhotelan, fasilitas ini menjadi sebuah strategi pemasaran dengan menggunakan Online Travel Agent (OTA). Di sisi lain, adanya OTA memberikan dampak pada penghasilan pihak pengusaha hotel. Penghasilan pengusaha perhotelan tidak hanya akan dipotong untuk pajak tetapi juga untuk membayar jasa OTA. Selain itu, fasilitas yang ditawarkan oleh OTA juga mempengaruhi Dasar Pengenaan Pajak (DPP) pajak hotel. Metode penelitian adalah kualitatif deskriptif dengan menggunakan teknik pengumpulan data berupa wawancara dan kajian teori. Hasil yang diperoleh menunjukkan bahwa fasilitas e-commerce membantu pengusaha di sektor perhotelan dalam meningkatkan penjualan jumlah kamar. Akan tetapi, dengan menggunakan jasa OTA, pihak hotel merasa mengalami kerugian. Kerugian disebabkan karena penghasilan dipotong untuk membayar jasa OTA dan pajak hotel. Pajak Hotel untuk transaksi melalui OTA ditanggung oleh pihak hotel. Pajak Hotel tidak ditanggung oleh pihak OTA. Adanya penawaran harga yang berbeda dari pihak OTA juga mengakibatkan Dasar Pengenaan Pajak (DPP) atas Pajak Hotel menjadi berbeda. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pemanfaatan fasilitas e-commerce dan Pajak Hotel merupakan dua hal yang bertentangan. Akan tetapi, pembuat kebijakan dapat mempertimbangkan adanya pemanfaatan e-commerce dalam penyusunan kebijakan di bidang perpajakan. Dengan demikian para pelaku usaha tidak merasa dirugikan baik secara langsung maupun tidak langsung

Keywords


Pajak Hotel, sektor pariwisata, Online Travel Agent & e-commerce

Full Text:

PDF

References


Bird, Richard M. 1992. Taxing Tourism in Developing Countries. World Development, Vol. 20, No. 8, pp. 1145 – 1158.

Toh, Rex S., Peter Raven, dan Frederick Dekay. 2011. Selling Rooms: Hotels vs Third – Party Websites. Cornell Hospitality Quarterly, 52 (2).

Green, Cindy Estis dan Mark V. Lomanno. 2012. Distribution Channel Analysis: A Guide for Hotels. AN AH&LA and STR Special Report. The HMSAI Foundation.

Morrison, Allson J. dan Brian E.M. King. 2002. Small Tourism Businesses and E-Commerce: Victorian Tourism Online. Tourism and Hospitality Research, Vol 4, No. 2, 2002 pp. 104 – 115.

Mak, James. 2012. What Should be The Approriate Tax Base for OTC’s Hotel Room Sales? State Tax Notes, September 17, 2012.

Davey, KJ. 1988. Pembiayaan Pemerintah Daerah: Praktek-praktek Internasional dan Relevansinya bagi Dunia Ketiga. Jakarta: UI Press.

Kaho, Josef Rio. 2005. Ensiklopedia Indonesia Volume I. Jakarta: Ichtiar Baru-Van Hoeve.

Anggoro, Damas Dwi. 2017. Pajak Daerah dan Retribusi Daerah. Malang: UB Press

Siahaan, Marihot P. 2010. Pajak Daerah dan Retribusi Daerah. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.

Laudon, Kenneth C. dan J. P. Laudon. 2005. Sistem Informasi Manajemen Mengelola Perusahaan Digital. Yogyakarta: Andi

Varmaat, Shelly Cashman. 2007. Discovering Computers: Menjelajah Dunia Komputer Fundamental Edisi 3. Jakarta: Salemba Infotek.

Irmawati, Dewi. 2011. Pemanfaatan E-commerce dalam Dunia Bisnis. Jurnal Ilmiah Orasi Bisnis Edisi VI, November 2011.

Rahmati. 2009. Pemanfaatan E-commerce dalam Dunia Bisnis di Indonesia. http://citozcome.blogspot.com/2009/05/pemanfaatan-e-commerce-dalam-bisnis-di.html diakses pada 11 Juli 2019.

Wang, J., M. Wang, dan J. Wu. 2013 Empirical Study on Flow Experiance in China Tourism E-commerce Market. Journal of Industrial Engineering and Management, Vol. 8(2), pp. 349 – 364.

Bungin, Burhan. 2001. Metodologi Penelitian Sosial: Format-format Kuantitatif dan Kualitatif. Surabaya: Airlangga University Press.

Popescu, Elena Silvia. 2019. The Digital Transformation SMEs in the European Union: Challenges, Opportunities, and Support. https://projekter.aau.dk/projekter/files/306181233/European_Tourism_SMEs_in_a_Digital_Context.pdf diakses pada 14 Juli 2019.

Mak, James. 2012. Taxing Hotel Rooms by Online Travel Companies: What Should be the Appropriate Tax Base? Working Paper 2012-5R, Universitas of Hawaii Economic Research Organization. Universitas of Hawaii at Manoa, revised Agustus 2012.

Vjekoslav, Bratic, Predrag Bejakovic, dan Devcic Anton. 2012. Tax System as a Factor of Tourism Competitiveness: The Case of Croatis. Procedia-Social and Behavioral Science 44 (2012) 250

Haiyan, Song., Neelu Seetaram, dan Shun Ye. 2019. The Effect of Tourism Taxation on Turist’s Budget Allocation. Journal of Destination Marketing and Management, Vol 11 tahun 2019, pp. 32 –39




DOI: https://doi.org/10.33758/mbi.v14i3.318

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


____________________________________________
MEDIA BINA ILMIAH

ISSN 1978-3787 (print) | 2615-3505( online)
Published by BINA PATRIA | Email: laloemipa@gmail.com

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

 

View My Stats