PENYEMBUHAN PENYAKIT DIARE DAN INFEKSI LUKA DENGAN EKSTRAK DAUN KETUL (Bidens pilosa L)
Abstract
Secara tradisional masyarakat dari setiap etnis sering menggunakan obat tradisional berbahan tumbuhan untuk mengobati penyakit yang menyerang manusia. Demikian halnya di desa Oelnasi Kecamatan Kupang Tengah Kabupaten Kupang masyarakat biasa meminum rebusan daun ketul (Bidens pilosa L) untuk menyembuhkan penyakit diare dan infeksi luka. Kepastian khasiat obat rebusan daun ketul yang diambil dari Timor belum pernah dibuktikan secara ilmiah. Oleh karena itu penelitian untuk membuktikannya perlu dilakukan. Jenis penelitian ini adalah eksperimen laoboratoris dengan menggunakan Posttest Only Control Group Design yang terdiri dari empat perlakuan yang diulang tiga kali. Data dianalisis dengan anava satu arah dan dilanjutkan dengan uji beda nyata terkecil (BNT) dengan tingkat signifikansi 1%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak daun ketul (Bidens pilosa, L) dari Timor terbukti berkampuan menyembuhkan penyakit diare dan infeksi luka melalui indikator anti bakteri terhadap bakteri Escherichia coli dan Staphylococcus aureus secara In vitro dan level konsentrasi yang memiliki kemampuan penyembuhan tertinggi diare dan infeksi luka melalui indikator anti bakteri secara In vitro yaitu 75% dan 100% terhadap E.coli dan S.aureus 60% dan 80%. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu bahwa ekstrak daun ketul (Bidans pilosa, L) terbukti dapat menyembuhkan penyakit diare dan infeksi luka melalui indikator anti bakteri terhadap E. coli dan S.aureus secara in vitro. Kemampuan penyembuhan penyakit diare dan infeksi luka terbaik melalui indikator antibateri ditemukan pada level konsentrasi ekstrak 75% dan 100% untuk bakteri E.coli dan 60% dan 80% untuk bakteri S.aurus. Hasil penelitian ini sangat penting untuk mendapatkan data akademis awal yang pasti terhadap kasiat obat tradisional berbahan Bidens pilosa,L dan untuk referensi peneliian farmakognosis lebih lanjut.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Ajanaku, C., Echeme, J., Mordi, R., Bolade, O., Okoye, S., Jonathan, H., & Ejilude, O. (2018). In-vitro antibacterial, phytochemical, antimycobacterial activities and GC-MS analyses of Bidens pilosa leaf extract. Journal of Microbiology, Biotechnology and Food Sciences, 8(1), 721–725. https://doi.org/10.15414/jmbfs.2018.8.1.721-725
Bartolome, A. P., Villaseñor, I. M., & Yang, W. C. (2013). Bidens pilosa L. (Asteraceae): Botanical properties, traditional uses, phytochemistry, and pharmacology. Evidence-Based Complementary and Alternative Medicine, 2013. https://doi.org/10.1155/2013/340215
Hikmat, A., Zuhud, E. A. M., Siswoyo, Sandra, E., & Sari, R. K. (2011). the Revitalization of Family Medicine Plant (Toga) Conservation for Crease Health and Economic in Village Exemplary Ipb Campus Darmaga Bogor. Jurnal Ilmu Pertanian Indonesia, 16(2), 71–80. http://journal.ipb.ac.id/index.php/JIPI/article/view/6600/5128
Irwan, S. M. K. (2016). Epidemiologi Penyakit Menular. In Pengaruh Kualitas Pelayanan… Jurnal EMBA (Vol. 109, Issue 1).
Kementerian Kesehatan RI, B. P. dan P. K. (2018). Laporan Nasional RISKESDAS 2018.
Meira, G., Iwansyah, A. Z., Santoso, H., & Wahjudi, M. (2021). Minireview: Formulasi Obat Kumur Ekstrak Daun Ketul (Bidens pilosa). KELUWIH: Jurnal Sains Dan Teknologi, 2(1), 1–11. https://doi.org/10.24123/saintek.v2i1.3986
Nakibuule, M. K., Ntulume, I., Mwandah, D. C., Tibyangye, J., Bashir, A., Odoki, M., Okoche, D., Maniga, J. N., Emmanue, E., Kwizera, E., Richard, B., & Aliero, A. A. (2019). Anti-bacterial Activity of Crude Flavonoid Fraction from Bidens pilosa Leaves against Selected Chronic Wound Bacterial Pathogens. 8(July), 1–13. https://doi.org/10.9734/JOCAMR/2019/v8i130115
Pratiwi, R. H. (2017). “Mekanisme Pertahanan Bakteri Patogen Terhadap Antibiotik.” Jurnal Pro-Life, 4(3), 418–429.
Prawati, D. D. (2019). Faktor Yang Mempengaruhi Kejadian Diare Di Tambak Sari, Kota Surabaya. Jurnal PROMKES, 7(1), 34. https://doi.org/10.20473/jpk.v7.i1.2019.34-45
Seran, L., Herak, R., & Missa, H. (2020). Pembuktian Kemampuan Anti Bakteri Ekstrak Daun dan Kulit Jarak Pagar ( Jatropha culcas ) Terhadap Bakteri Staphylococcus aureus Secara In Vitro Dalam Pembelajaran Dengan Metode PBL Terhadap Mahasiswa Semester VII Program Studi Pendidikan Biologi FKIP UNWI. 3(1), 39–50.
Seran, L., Herak, R., Ndukang, S., Eduk, E. J., & Djalo, A. (2020). KEMAMPUAN ANTI BAKTERI EKSTRAK DAUN KERSEN TERHADAP Salmonella typhi SECARA IN VITRO MELALUI MODIFIED FREE INQUIRY PENDAHULUAN Kesehatan merupakan hal yang sangat penting dan tidak ternilai bagi setiap individu . Semua orang memiliki keinginan untuk menda. 5, 56–65.
Sudigdoadi, S. (2015). Mekanisme Timbulnya Resistensi Antibiotik Pada Infeksi Bakteri (p. 15).
Utomo, D. S., Betty, E., & Kristiani, E. (2020). Pengaruh Lokasi Tumbuh Terhadap Kadar Flavonoid , Fenolik , Klorofil , Karotenoid Dan Aktivitas Antioksidan Pada Tumbuhan Pecut Kuda (Stachytarpheta Jamaicensis). Bioma, 22(2), 143–149.
Wahid, A. R., Wardani, A. K., & Astuti, R. (2018). Uji Efek Antidiare Ekstrak Etanol Daun Sawo (Manilkara Zapota L.) Terhadap Mencit Jantan Dengan Metode Transit Intestinal. Jurnal Ulul Albab, 22(2), 61–63. https://doi.org/10.31764/jua.v22i2.587
Walewangko, G. V. C., Bodhi, W., & Kepel, B. J. (2015). Uji Resistensi Bakteri Escherichia Coli Yang Di Isolasi Dari Plak Gigi Menggunakan Merkuri Dan Ampisilin. Jurnal E-Biomedik, 3(1). https://doi.org/10.35790/ebm.3.1.2015.6634
Wati, P. D. C. A., & Ridlo, I. A. (2020). Hygienic and Healthy Lifestyle in the Urban Village of Rangkah Surabaya. Jurnal PROMKES, 8(1), 47. https://doi.org/10.20473/jpk.v8.i1.2020.47-58
Z. Bakri, M. Hatta, M. N. M. (2015). DETEKSI KEBERADAAN BAKTERI ESCHERICHIA COLI O157:H7 PADA FESES PENDERITA DIARE DENGAN METODE KULTUR DAN PCR. JST Kesehatan, 5(2), 184 – 192.
DOI: https://doi.org/10.33758/mbi.v16i5.1396
Refbacks
- There are currently no refbacks.
____________________________________________
MEDIA BINA ILMIAH
ISSN 1978-3787 (print) | 2615-3505( online)
Published by BINA PATRIA | Email: laloemipa@gmail.com
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
View My Stats